Terapi Efektif Meningkatkan Kemampuan Anak Gangguan Autisme

Jadwal Operasional Klinik

Senin – Minggu
08.00 – 18.00 WIB

Membesarkan anak dengan gangguan autisme menghadirkan berbagai tantangan dan membutuhkan dedikasi ekstra dari orang tua. Memahami kebutuhan dan cara terbaik untuk mendukung tumbuh kembang mereka menjadi kunci utama.

Seperti yang diungkapkan Autism Society, autisme dapat diidentifikasi sejak usia dini dan memiliki potensi untuk berkembang dengan intervensi dan terapi yang tepat. Berbagai pilihan terapi tersedia untuk membantu anak autisme meningkatkan kemampuannya dalam berbagai aspek kehidupan.

Terapi Efektif Meningkatkan Kemampuan Anak dengan Gangguan Autisme

Sudah tahu belum berbagai terapi yang bisa membantu meningkatkan kemampuan anak autisme? Anak bisa mencoba melakukan terapi fisik, okupasi, sensori, dan lainnya. Sebenarnya tidak ada obat pasti bagi anak penderita autisme, namun orang tua bisa coba memberikannya fasilitas terapi terbaik. 

1.  Fisioterapi (Terapi Fisik)

Gangguan autisme bisa disebabkan karena kondisi motorik tidak berjalan seimbang, oleh sebab itu, kemampuannya dalam merespon sesuatu menjadi kurang optimal. Dengan melakukan fisioterapi, kekuatan otot diharapkan bisa bertambah untuk menunjang kemampuannya lebih signifikan. 

2.  Terapi Wicara

Anak dengan gangguan autisme seringkali mengalami kesulitan berbahasa serta menyampaikan keinginannya kepada orang lain. Sebaiknya lakukan terapi wicara untuk melatihnya lebih lancar dalam berbicara, berinteraksi aktif, dan menyampaikan pendapatnya dengan baik. 

3.  Terapi Kemampuan Sosial

Selain menjalani terapi wicara, sudah sewajarnya anak dengan autisme menjalani terapi kemampuan sosial untuk membuatnya mampu beradaptasi dan bersosialisasi. Biasanya dokter akan mengajak mereka untuk berkenalan dengan orang baru, kemudian bermain sambil berinteraksi. 

4.  Okupasi Terapi (Terapi Integrasi Sensori)

Penderita autisme kurang peka terhadap sensivitas sensori di sekitarnya misal suara, cahaya, dan sentuhan. Anda bisa memberikannya fasilitas terapi sensori dalam bentuk latihan aerobik, getaran, dan vibrasi agar mereka mudah memahami terhadap segala sesuatu didekatnya. 

5.  Behaviour Modification Therapy (Terapi Perilaku)

Tidak perlu sedih melihat penderita autisme kerap stress serta mengamuk, segera lakukan terapi perilaku agar anak bisa menyampaikan perasaannya dengan baik. Biasanya dokter akan mengajaknya melakukan aktivitas seru untuk memperbaiki tingkah lakunya. 

Dengan demikian, terapi yang efektif memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan kemampuan anak yang mengalami gangguan autisme. Melalui dukungan orang tua dan intervensi yang tepat oleh terapis, dan tenaga medis, anak dapat mencapai potensi maksimal dalam perkembangan mereka.

Untuk mendukung perjalanan terapi anak Anda, Klinik Tumbuh Kembang Anak RHE siap memberikan bantuan yang dibutuhkan. Dengan Tim Dokter profesional yang berpengalaman dalam merancang program terapi yang sesuai dengan kebutuhan individu, kami berkomitmen untuk membantu anak-anak dengan autisme mencapai kemajuan yang signifikan. Kami menyediakan beragam layanan terapi oleh psikolog dan terapis yang komprehensif, mulai dari terapi bicara, fisioterapi, okupasi terapi, terapi perilaku, hingga terapi sensori integrasi.

Bersama-sama, mari kita perjuangkan masa depan yang cerah bagi buah hati. Hubungi kami hari ini untuk konsultasi lebih lanjut dan jadwalkan sesi pertemuan anak Anda.

Referensi

Treatment And Intervention Services For Autism Spectrum Disorder, National Center On Birth Defects And Developmental Disabilities.

Identification, Evaluation, And  Management Of Children With Autism Spectrum Disorder, Hyman, S.L., Levy, S.E., Myers, S.M., & AAP Council On Children With Disabilities.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pelayanan dari hati demi optimalnya tumbuh kembang buah hati Anda

Klinik Ruwivito Harun Evasari

Jam Operasional Klinik

Back To Top
© 2024 · Klinik RHE
Hubungi Kami