Bagaimana Prosedur Terapi Perilaku? Kapan Anak Memerlukannya

Jadwal Operasional Klinik

Senin – Minggu
08.00 – 18.00 WIB

Terapi modifikasi perilaku atau behaviour modification therapy menjadi upaya pendekatan yang efektif untuk membantu anak-anak mengatasi berbagai hambatan dalam mengembangkan perilaku yang positif. Fokus utama dari terapi perilaku ini adalah untuk memahami serta mengubah pola perilaku yang mungkin menjadi penghambat kemajuan anak. 

Terapi perilaku ini menitikberatkan pada pemahaman hubungan antara perilaku anak dan lingkungannya. Para terapis bekerja sama dengan anak-anak dan keluarganya untuk mengidentifikasi pola perilaku yang perlu diubah melalui observasi beserta evaluasi.

Kapan Anak Perlu Melakukan Terapi Perilaku?

Anak perlu menjalani terapi pada perilaku ketika mengalami beberapa kondisi yang mengindikasikan adanya hambatan dalam perkembangan perilaku dan kesejahteraannya. Berikut adalah beberapa situasi di mana terapi perilaku mungkin diperlukan:

  • Anak menunjukkan perilaku agresif, melawan, atau merusak tanpa alasan yang jelas.
  • Anak sering mengalami perubahan suasana hati yang tiba-tiba dan signifikan.
  • Kesulitan mengelola emosi seperti kecemasan, kemarahan, atau depresi.
  • Merasa kesulitan belajar, seperti masalah dalam membaca, menulis, atau memahami informasi.
  • Anak sulit berinteraksi dengan teman sebaya atau memiliki masalah dalam memahami isyarat sosial.
  • Munculnya tanda-tanda psikologis seperti halusinasi, delusi, atau gangguan psikotik.
  • Kesulitan dalam menyesuaikan diri dengan perubahan, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun di lingkungan sosial.
  • Kondisi keluarga yang tidak stabil atau konflik yang berdampak pada anak.
  • Menurunnya fungsi keseharian anak, seperti kesulitan tidur, makan, atau menjaga kebersihan diri.

Dalam situasi yang telah disebutkan di atas, Anda dapat membantu anak meraih kesejahteraan psikologis beserta sosialnya dengan membawanya ke terapis atau psikolog agar segera ditangani dan perilakunya bisa segera dimodifikasi.

Prosedur Pelaksanaan Terapi Modifikasi Perilaku

Usai mengetahui tanda-tanda anak yang membutuhkan terapi pada perilakunya, berikutnya Anda bisa memahami prosedur pelaksanaan terapi perilaku tersebut. Antara lain sebagai berikut:

1. Orang Tua Menyampaikan Keluhan Pada Terapis

Pada tahap pertama, Anda sebagai orang tua bisa menyampaikan keluhan, seperti seringnya anak marah, menangis, atau tantrum. Dari sini, terapis akan memuai identifikasi masalah dan penyelesaiannya.

2. Terapis Memulai Observasi dan Identifikasi Masalah pada Anak

Terapis meminta penderita untuk menceritakan pikiran atau perasaannya saat menghadapi masalah, seperti anak yang berhenti menangis setelah dibelikan mainan. Kemudian menyadarkan penderita bahwa pola pikir yang dibangun salah.

3. Membentuk Ulang Pola Pikir Anak

Penderita diajak untuk menilai pola pikir dan pandangan terhadap situasi atau peristiwa, dengan bantuan terapis dalam membangun pola pikir yang positif. Tujuannya adalah mengendalikan pola pikir dan perilaku anak saat menghadapi masalah berat dalam hidup.

Jadi, prosedur terapi perilaku membuka pintu menuju perubahan positif pada anak. Dengan setiap anak yang memiliki kebutuhan unik, terapi ini memberikan pendekatan yang dapat disesuaikan sesuai dengan karakteristik individu.

Dalam banyak kasus, keterlibatan terapis perilaku menjadi krusial ketika pola perilaku anak menghambat perkembangan sosial, emosional, atau akademis mereka. Untuk itu, Klinik Tumbuh Kembang Anak RHE siap memberikan dukungan profesional dalam hal ini. Tim terapis dan psikolog kami akan membantu menemukan akar permasalahan, mengajarkan strategi penyelesaian masalah, serta membimbing anak menuju perubahan yang positif. 

Segera hubungi kami, karena penting bagi Anda sebagai orang tua untuk peka terhadap sinyal-sinyal yang menunjukkan perlunya terapi modifikasi perilaku, sehingga anak mendapatkan dukungan yang tepat waktu dan optimal dalam mengembangkan potensi mereka.

Referensi

What Is Behavior Therapy? Your Ultimate Practitioner’s Guide, by Jo Nash, Ph.D.

Behavioral Therapy, Healthline.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *